Rabu, 30 Maret 2011

Biografi Superman Is Dead (SID)

Superman Is Dead adalah band asal pulau Bali yang makin eksis di gelantika musik tanah air. Band ini beranggotakan 3 orang, yaitu : Bobbny Cool (Vokal), Eka Rock (Bass), Jerinx (Drum). Personil dari band Rock ini asli berasal dari Bali. Nama Superman Is Dead diambil dari Stone Temple Pilot's "Superman Silverun". Namun karena miskin konotasi nama "Superman Silvergun" di ganti menjadi "Superman Is Dead" yang bermakna Tak ada manusia yang seperti superman (tak sempurna). Pada kemunculannya pada akhir 95-an.SID pekat teracuni oleh Green Day, dan NOFX. Seiring berjalannya waktu, inspirasi genre musik SID beralih ke musik Punk 'N Roll ala Supersuckers, Living End & Social Distortion.

SID sendiri telah menerbitkan 3 indie album (Case 15 - thn 95; Superman Is Dead - thn 99; Bad, Bad, Bad - Maret 2002, berformat mini album - berisikan 6 lagu). Menuju pelebaran skala wilayah pencapaian publik, fajar 2003 SID - bekerjasama dengan Spills Record - merilis ulang "Bad, Bad, Bad" dalam bentuk single (4 lagu). Maret 2003, SID menandatangani kontrak dengan Sony Music Indonesia. Yang oh mengejutkan, Sony Music berbesar hati mempersilakan SID riang gembira terus bernyanyi dalam lirik mayoritas berbahasa Inggris. Tepatnya 70% Inggris, 30% Indonesia. Wow. Sony Music nekat (namun terukur)? Atau beranggapan sudah saatnya menancapkan jejak monumental? Atau semata capek/males/bosen/ngantuk dibombardir ewuh pakewuh etos adiluhung Punk Rock oleh kontingen big badass Balinese beer band bernama SID? Whoa... (Hey, whatever it is, the history of Indonesian Punk Rock has just begun. And miracles are real, mind you).

Popularitas SID perlahan kian menjulang ketika satu demi satu tembang SID - yang dominan berlirik Inggris - ultra frekuentif diputar di radio-radio lokal berpengaruh ya di Bali ya (melebar) ke Jawa >dus, percaya atau tidak, lagu-lagu SID malah telah gencar juga diperdengarkan di radio-radio di Australia, Swedia dan jazirah Skandinavia lainnya. Bahkan SID juga sempat konser bareng NOFX dan band internasional lainnya di U.S.A. Pada saat menjalani konsernya di U.S.A, SID sempat berkeliling areal konser tersebut dengan berbusana khas penari "Kecak" yang berasal dari daerahnya sendiri yaitu Bali.

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites